Tanamkan Moderasi Sejak Usia Dini, Kemenag Luncurkan Gebyar PAI Tingkat PAUD
Oleh : Admin | Tanggal : 11-02-2024
Kementerian Agama kembali menggelar Gebyar Pendidikan Agama Islam (PAI) Taman Kanak-kanak (TK) . Pada gelaran tahun ini mengusung tema "Moderat Sejak Usia Dini".Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Muhamamd Ali Ramdhani menyambut baik dan mendukung gelaran gebyar tingkat usia dini tersebut. Dirinya berpesan agar segala sesuatunya harus dipersiapkan secara matang.
Menurut Ali, sejatinya Direktorat PAI adalah etalase atau jendela Kementerian Agama pada lembaga pendidikan sekolah umum. Sehingga harus memberikan layanan terbaiknya. Terlebih penguatan moderasi beragama telah menjadi salah satu perhatian utama Menteri Agama dan telah menjadi program prioritas Gus Men, sapaan Menteri Agama Yaqut Cholil Quomas.
“Tema ini merefleksikan tekad Kementerian Agama untuk membekali anak-anak TK dengan semangat moderasi beragama sedini mungkin dan sejak usia dini,” kata pria yang akrab disapa Kang Dhani dalam keterangn resminya, Sabtu (23/9/2023) di Jakarta.