Siswa MIN 2 Tebing Tinggi Mendapat Juara 1 Dan 2 Dalam Lomba PILDACIL Dalam Perayaan MILAD PONPES AL-Hasyimiyah Tebing Tinggi
Oleh : Admin | Tanggal : 06-05-2024

MIN 2 Tebing Tinggi  (Humas). Siswa MIN 2 Kota Tebing Tinggi kali ini berhasil memberikan suatu prestasi membangggakan  yang diraih oleh dua orang  siswa  yaitu, Khadijah Kelas VI , berhasil meraih juara I lomba PILDCIL dan Ramadhana kelas V berhasil meraih Juara II lomba PILDACIL yang di selenggarakan oleh PONPES AL-Hasyimiyah Tebing Tinggi,sebagai penyambutan perayaan MILAD ke 29,bertemakan "Santri Cerdas Berkualitas ".

Kami berterimaksih kepada ke dua guru pembimbing kami,Bapak Islediyanto,S.Pd.I dan Ibu NurAbdillah Zahro,S.Pd yang berhasil melatih siswa-siswi kami dan menyumbangkan prestasinya kepada MIN 2 Tebing Tinggi.

MIN 2 terus akan mensupport penuh bagi siswa-siswinya yang berbakat dalam berbagai hal yang positif untuk menambah prestasi mereka.(CH).