MIN 2 Tebing Tinggi Gelar Punggahan Sambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H
Oleh : Admin | Tanggal : 27-02-2025
MIN 2 Tebing Tinggi
(HUMAS) – MIN 2 Tebing Tinggi gelar acara Punggahan dan silaturahmi sambut bulan
suci Ramahan 1446 H . Acara dilaksanakan di lapangan MIN 2 Tebing Tinggi Rabu
(26/2/2025) pukul setempat.kegiatan berlangsung sangat hidmat dengan penceramah
Ust.Islediyanto,S.Pd.I diikuti oleh seluruh Guru/staf serta seluruh siswa .
Punggahan adalah tradisi
masyarakat Islam khususnya di sumatera utara untuk menyambut datangnya bulan
Ramadhan yang dilakukan pada akhir bulan Sya'ban. Tradisi punggahan
diadakan sebagai bentuk mengingatkan kembali umat Muslim akan berjumpa
dengan bulan suci Ramadhan. Yakni bulan yang penuh keberkahan, bulan
kemenangan, dan rajanya bulan dari beberapa bulan.Tak kecuali warga Madrasah
MIN 2 Tebing Tinggi yang selalu melaksankan tradisi Punggahan setiap tahunnya menyambut
datang Ramadhan bulan penuh berkah tujuannya untuk memupuk Silaturahmi antar guru
dan siswa dan menyampaikan rasa Syukur
atas datangnya Ramadhan.
Agenda punggahan di isi oleh kata sambutan Kepala Madrasah MIN 2 Tebing Tinggi,penampilan
sholawat dan qasidah dari siswa MIN 2 ,mendengarkan tausyiah/ceramah serta
ditutup dengan doa dan makan Bersama.
Kepala Madrasah MIN 2
Tebing Tinggi dalam sambutannya menyampaikan agar bersama memupuk silaturahmi
dan ukhwah Islamiyah. Siti Zahara,M.Pd ,juga menyampaikan permohonan maaf
kepada seluruh warga Madrasah dan menghimbau untuk saling memaafkan untuk menggugurkan
segala salah dan khilaf demi lancarnya ibadah Ramadhan yang akan datang.
Selamat menyambut bulan
penuh berkah, Ramadhan 1446 H. Semoga Allah SWT memberikan kita kekuatan untuk
menahan diri dan menjalankan ibadah dengan hati yang ikhlas.Marhaban yaa Ramadhan.